Header Ads

Cara Cerdas Memilih Perguruan Tinggi



Cara Cerdas Memilih Perguruan Tinggi

Sebagai seseorang yang baru lulus SMA, terkadang kamu bingung menentukan pilihanmu untuk di Perguruan Tinggi mana yang akan dijadikan sebagai tempat kuliah kamu nanti. Sebuah Perguruan tinggi yang dapat kamu jadikan sebagai pintu gerbang menuju jalan sukses naninya. Belum lagi program studi apa yang harus kamu pilih. Nah disini akan dijelaskan bagaimana cara cerdas memilih perguruan tinggi.

1.      Pilihlah sesuai minat dan bakatmu

Minat dan bakat adalah faktor utama yang datang dari dalam diri (hati) tanpa dipengaruhioleh faktor luar (ekstern). Apapun pilihandalam hidup ini, jika berangkat dari minat dan kesukaan maka peluang untuk meraih kesuksesan akan lebih besar.

2.      Pertimbangkan juga biayanya

Kuliah di perguruan yang kita pilih sesuai dengan minat dan bakat, boleh jadi tidak terlaksana jika apa yang kita cita-citakan tersebut tidaak sesuai dengan kondisi keuangan kita. Akan tetapi, percayalah hidup itu adalah pilihan. Pilihan kuliah di Perguruan Tinggi yang sesuai dengan kemampuan finansial kita adalah tepat. 

3.      Lihat peluang kerja yang akan datang

Kuliah pada program studi apapun dan dimanapun tentunya mempunyai relevansi dan peluang kerja sesuai bidangnya. Akan tetapi, yang perlu dicermati adalah program apa yang mempunyai prospek cerah dan masa depan gemilang untuk jangka waktu tiga sampai lima tahun setelah kelulusan nantinya.

4.      Reputasi perguruan tinggi

Kalau kamu harus memilih salah satu perguruan tinggi tanpa melihat faktor-faktor internal lainnya, pertimbangan utama yang paling gampang adalah reputasinya. Maksudnya, pergran tinggi yang bersangkutan secara umum dikenal sebagai lembaga yang baik dan memiliki sarana dan prasarana perkuliahan yang memadai.

5.      Jenjang diploma bukan second solution

Pendidikan di Indonesia mengenal dua jalur pendidikan, yaitu jalur akademik (jenjang sarjana) dan jalur professional (jenjang diploma). Jalur akademika menekankan pada penguasaan ilmu pengetahuan , sedangkan jalur pengetahuan menekankan pada penerapan keahlian tertentu. Dalam kaitannya dengan waktu, jenjang sarjana membutuhkan waktu lebih lama (minimal delapan semester) ddibandingkan dengan jenjang diploma (2 semester untuk D1, empat semester untuk D2 dan enam semester untuk D3).

6.      Fasilitas berbasis ICT

Fasilitas seperti laboratorium (computer,bahasa, teknik dan lainnya), tersedianya media cetak dan visual, studio dan perpustakaan, sangat diperlukan untuk menunjangkeberhasilan mahasiswa. Faktor yang tak kalah penting dalam memilih perguruan tinggi adalah pemanfaatan teknologi informasi. 

7.      Kualitas dosen

Komitmen belajar mahasiswa dan tersedianya berbagai sarana di kampus tidak cukup untuk mencetak SDM. Untuk mewujudkan SDM  yang handal, berwawasan tinggi dan mempunyai keterampilan, salah stu faktor yang tidak kalah penting adalah kualitas dosen sebagai staf pengajar dan pendidik mahasiswa.


No comments

Powered by Blogger.